
TARIAN SOYA SOYA
Tarian Soya Soya Tidore memiliki ciri khas sendiri dibandingkan dengan soya soya dari Ternate. di Tidore tarian soya-soya ini dibawakan dengan pakaian dan pola gerak yang berbeda. Mereka pun memaknai tarian dengan arti yang berbeda-beda sesua dengan jenisnya, yaitu soya-soya seli (dipentaskan di Kadaton), soya-soya Malige, soya-soya Kalaodi dan soya-soya Romtoha. Tarian ini dibawakan saat upacara adat Kesultanan serta penjemputan tamu-tamu kesultanan ataupun tamu dari luar daerah.